Nabire, Bumiofinavandu – Ketua Umum Ikatan Keluarga Maluku (Ikemal) pusat di Tanah Papua, Christian Sohilait telah melantik badan pengurus Ikemal Nabire dan Deiyai periode 2021-2026. Pelantikan berlangsung di aula Maranata, Malompo, pada Sabtu siang (27/11’2021).
Acara pelantikan dihadiri oleh Bupati Nabire, Mesak Magai, Kapolres Nabire, ketua-ketua kerukunan suku Maluku di Nabire serta para kepala suku asli Papua Kabupaten Nabire serta Ikatan Pemuda Maluku Bersatu (IPMB) Nabire yang bertindak sebagai panitia pelaksana.
Ketua IKemal Papua, Christian Sohilait mengajak masyarakat Maluku di Nabire harus mendukung seluruh program kerja Bupati dan Wakil Bupati Nabire terpilih yaitu Mesak Magai dan Ismail Jamaludin.
Sohilait mengatakan, warga Maluku telah tersebar dimana-mana dan semenjak puluhan Tahun silam sudah berada di Tanah Papua. Maka generasi Maluku saat ini wajib bertanggung jawab dan menjaga nama baik para pendahulu di Tanah Papua.
“Apa yang sudah dilakukan para pendahulu, wajib kita jaga dan junjung tinggi,” kata Sohilait.
Menurutnya, orang Maluku dimana saja berada, termasuk di Nabire dan Deiyai agar tidak membedakan agama satu dan lainnya. Namun harus bersatu dan aktif bersama Pemerintah daerah membangun Tanah Papua di berbagai bidang.
Sohilat berpesan dua hal. Jaga nama baik keluarga, suku, dan kedua adalah jaga nama Tuhan baik muslim maupun Kristen. Sebab di Maluku tidak ada perbedaan agama. Karena melalui perbedaan, ada potensi yang bisa dimanfaatkan.
“Maka mari kita semua memberikan kontribusi untuk pemerintah dimana kita berada,” terangnya.
Ketua Ikemal Nabire, Edward A. Berhitu mengatakan, di masa kepemimpinannya dan badan pengurus yang baru dilantik, akan berupaya untuk mempererat hubungan persaudaraan akan ditingkatkan.
Yakni aktif menyelenggarakan event-event dengan melibatkan seluruh sub rukun atau suku Maluku yang ada di Nabire.
“Misalnya halal bihalal, makan bersama, serta HUT Pattimura dan berbagai kegiatan lainnya,” kata Berhitu.
Selain itu, Ikemas Nabire akan aktif melaksanakan kegiatan yang dilaksanakan Pemerintah Daerah. Dengan mengenalkan Ikemal kepada masyarakat Nabire.
Ketua Ikemal Deiyai, Hanzel Tumury, menambahkan bahwa Ikemal yang dipimpinnya di Kabupaten Deiyai akan mendukun seluruh pembangunan dan kebijakan Pemkab Deiyai di wilayahnya.
“Di masa kepengurusan kami di Deiyai, kebijakan Pemkab akan kami dukung dan tetap menjaga kekeluargaan dan kebersamaan dengan masyarakat lain,” pungkasnya(*)