Nabire, Bumiofinavandu – Universitas Satya Mandala Nabire (Uswim) Nabire, menyambangi beberapa asrama lalu menyerahkan bantuan sosial. Bantuan yang diberikan berupa Sembilan bahan pokok atau sembako, berupa beras, mie instan dan sardines pada Jumat (06/12/2024) petang.
Sementara beberapa asrama yang disambangi antara lain, asrama putra dan putri SMA YPPK Adhi Luhur Nabire, Asrama Putra dan Putri KSK Nabire, ASrama Yayasan Siloam Papua, asrama Difabel Papua, serta asrama SMP N 3 Nabire Barat.
Rektor Uswim Nabire melalui Pembantu Rektor (Purek) III, Petrus Tekege mengatakan, kunjungan sosial tersebut dalam rangka pemberian tali kasih kepada sesama yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian. Selain itu, dalam menyambut hari Natal 25 Desember 2024 serta Tahun Baru 01 Januari 2024.
“Jangan dilihat dari banyaknya bantuan, tetapi harapan kami semoga bermanfaat bagi sesama yang membutuhkan,” kata Tekege,” pungkasnya.[*]
Dapatkan update berita Bumiofinavandu.com dengan bergabung di Telegram. Caranya muda, Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di Android/Ponsel lalu klik https://t.me/wartabumiofinabirepapuatengah lalu join. Atau dapatkan juga di medsos (Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, Tiktok) dengan nama akun Warta Bumiofi.