Berita

Mantan Bupati Intan Jaya Nahkodai Partai Nasdem Papua Tengah

151
Pengurus DPW Partai Nasdem Provinsi Papua Tengah, Sabtu, (24/06/2023). – Bumiofinavandu.

Nabire, Bumiofinavandu –  Mantan Bupati Intan Jaya, Natalis Tabuni menahkodai partai Nasdem di Provinsi Papua Tengah (PPT). Pelantikan berlangsung pada Sabtu (24/06/2023) di Aula Santo Yusuf, Gereja Katolik Gereja Kristus Sahabat Kita (KSK) Bukit Meriam, Jalan Jend. Sudirman Kelurahan Karang Tumaritis Nabire, Papua Tengah.

Hadir dalam acara tersebut, Natalis Tabuni beserta pengurusnya, Robert Rouw, beberapa perwakilan Parpol se Papua Tengah, Pimpinan Forkopimda Nabire, kader serta para simpatisan partai.

Pelantikan digelar berdasarkan surat keputusan (SK) DPP Partai Nasdem. Nomor: 12-KPTS/DPP-Nasdem/1/2023 Tentang pengesahan susunan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Partai Nasdem Provinsi Papua Tengah periode 2023-2028.

Natalius Tabuni yang menahkodai Dewan Pimpinan Wilayah atau DPW serta badan pengurus dilantik oleh Ketua Pemenangan Pemilu Papua DPP Partai Nasdem, Roberth Rouw atas nama Ketua Umumnya Surya Paloh.

“Mewakili Ketua Umum DPP Partai Nasdem. Dengan ini resmi melantik pengurus DPW Partai Nasdem Provinsi Papua Tengah,” ucap Roberth Rouw saat melantik.

Usai melantik, Robert Rouw berpesan kepada para pengurus partai Nasdem PPP agar dapat melaksanakan tugas sebagai dengan baik sesuai tanggung jawab yang diberikan.

Ketua Pemenangan Pemilu Papua DPP Partai Nasdem, Roberth Rouw, Ketika menyerahkan SK Pengurus DPW Nasdem PPT kepada Natalis Tabuni.

Berikut susunan Berikut susunan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Papua Tengah Periode 2023/2028;

Ketua: Natalis Tabuni; SS., M.Si.

Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu; Marten Tipagau, S.Sos.

Sekretaris; Arjuna Sakir SE., ME. 

Wakil Sekretaris:

Bidang Kebijakan Publik dan Isu Strategis; Alex Eduard Manibui, SE.

Bidang Ideologi Organisasi dan Kaderisasi; Frans Magai.

Bidang Pemenangan Pemilu; Susana Ana Maria Kayame.

Bidang Umum dan Administrasi; Yubal Gobai, S.IP.

Bendahara; Ariani Sukrar.

Wakil Bendahara;

Pengelolaan Dana & Aset, Nelly Yeimo, SE;

Penggalangan Dana, Lena Makai S.Pd.

Bidang Organisasi & Keanggotaan; F.E Deben Labi.

Bidang Kaderisasi dan Politik; Eusebius Yoweni.

Bidang Hubungan Legislatif; Laurens Kadepa.

Bidang Eksekutif; Fabian Magai.

Bidang Sayap dan Badan; Riko Manfred Miokbun.

Bidang Penggalangan dan Penggerak Komunitas; Indra Marlianto Ambadatu.

Bidang Pemilih Pemula dan Milenial; Okto Frans Pekei.

Bidang Digital dan Cyber; Daniel Telenggen.

Bidang Media dan Komunikasi Nancy; Natalia Raweyai.

Bidang Ekonomi; Suhendri SE.

Bidang UMKM; Talius Yarinap.

Bidang Agama dan Masyarakat Adat; Pdt. Petrus Asso.

Bidang Kesehatan; dr. Yukei Yakobus.

Bidang Tenaga Kerja; Budi Suta.

Bidang Perempuan dan Anak; Merry Lauren Magai.

Bidang Pendidikan dan Kebudayaan; Theodora Madai S.Pd.

Bidang Hukum dan HAM; Dany Nawipa SH.

Bidang Pariwisata dan Industri Kreatif; Atris Rumawi.  

Bidang Pertanian, Peternakan dan Kemandirian Desa; Pris Agapa.

Bidang Maritim; Dance Rouw.  

Bidang Pemuda dan Olahraga; Alion Belau.

Bidang Lingkungan Hidup; Silas Nawipa.

Bidang Energi dan Mineral; Yohanes Adi.

Bidang Kehutanan Agraria dan Tata Ruang; Endrik Roweri.

Bidang Migran; Petrus Samuel Wakris.

Bidang Pembangunan dan Infrastruktur; Adianto Chandra.[*]

Dapatkan update berita Bumiofinavandu.com dengan bergabung di Telegram. Caranya muda, Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di Android/Ponsel lalu klik https://t.me/wartabumiofinabirepapuatengah lalu join. Atau dapatkan juga di medsos (Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, Tiktok) dengan nama akun Warta Bumiofi.

error: Content is protected !!
Exit mobile version